• AddressJl. Ki Hajar Dewantara No. 116 Iringmulyo
  • Email
  • Contact(0725) 42445-42

DAY 6 ACFION! Perebutan Juara Futsal Mahasiswa

Lomba futsal mahasiswa dalam rangka Accounting Fun Competition (ACFION) 2024 mencapai puncaknya dengan pertandingan final untuk menentukan juara 3 besar. Meskipun ternyata cuaca cerah yang tidak mendukung di acara final, semangat para peserta dan penonton tetap tinggi, membuat hari final ini semakin dramatis dan penuh tantangan.

Hari final lomba futsal mahasiswa dimulai dengan cuaca yang cerah dipagi hari tetapi tidak bersahabat pada siang menuju sore. Hujan deras mengguyur Lapangan Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Metro sejak pagi, namun tidak menyurutkan semangat para tim dan pendukung yang telah mempersiapkan diri untuk momen penting ini.

Pertandingan pertama untuk memperebutkan posisi ketiga mempertemukan FIKES dengan FIKOM. Kedua tim menunjukkan permainan yang sengit di bawah rintikan hujan. Kondisi lapangan yang licin akhirnya membuat pertandingan dihentikan. Setelah hujan berhenti pertandingan dilanjutkan Kembali dan FIKES dinyatakan menang dari FIKOM dengan skor 3-2.

Pertandingan final yang dinanti-nantikan mempertemukan Teknik dan Akuntansi tetapi sayangnya hujan terus mengguyur. Setelah hujan berhenti dan panitia sudah membersihkan lapangan agar tidak membahayakan pemain, dan akhirnya pertandingan selesai dengan hasil Akuntansi meraih juara 2 dan Teknik meraih Juara 1 Futsal Mahasiswa Acfion 2024.

Dengan berakhirnya lomba futsal mahasiswa ini, Accounting Fun Competition (ACFION) 2024 telah sukses memupuk semangat kompetisi sehat, sportivitas, dan persahabatan di kalangan mahasiswa. Meskipun cuaca tidak mendukung, semangat para peserta tetap menyala, menjadikan acara ini inspirasi bagi generasi muda untuk terus aktif dan berprestasi di bidang olahraga.